Hari Persahabatan Internasional 30 Juli 2020

Hari Persahabatan Internasional yang diperingati setiap tanggal 30 Juli pertama kali diproklamirkan oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)
sofwan.eu.org

Hari Persahabatan Internasional 30 Juli 2020 - Hari Persahabatan Internasional yang diperingati setiap tanggal 30 Juli pertama kali diproklamirkan oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada tahun 2011. Peringatan ini dibuat dengan gagasan bahwa persahabatan antara orang-orang, negara, budaya dan individu dapat menginspirasi upaya perdamaian dan membangun jembatan antara masyarakat.

Resolusi tersebut menekankan pada keterlibatan anak muda, sebagai pemimpin masa depan, dalam kegiatan masyarakat yang mencakup budaya berbeda dan mempromosikan pemahaman internasional dan rasa hormat terhadap keanekaragaman.

Untuk memperingati Hari Persahabatan Internasional, PBB mendorong pemerintah, organisasi internasional, dan kelompok masyarakat sipil untuk mengadakan acara, kegiatan, dan inisiatif yang berkontribusi pada upaya masyarakat untuk mempromosikan dialog di antara peradaban, solidaritas, saling pengertian, dan rekonsiliasi.

Hari Persahabatan Internasional adalah sebuah inisiatif mengikuti proposal UNESCO yang dibuat untuk mendefinisikan Budaya Damai sebagai seperangkat nilai, sikap dan perilaku yang menolak kekerasan dan berusaha untuk mencegah konflik dengan mengatasi akar penyebabnya dan menyelesaikan masalah. Hal itu kemudian diadopsi oleh Majelis Umum PBB pada tahun 1997. Untuk melambangkan persahabatan kamu dan sahabatmu, kamu dapat membuat sesuatu yang khusus yang hanya akan dimiliki kamu dan sahabat kamu.

Kamu bisa membeli beberapa t-shirt polos dan berikan tulisan ataupun gambar yang khusus untuk para sahabatmu. Kamu juga bisa membuat gelang persahabatan dari tali, kulit atau pun kain . Gelang persahabatan (friendship bracelet) adalah tradisi yang sudah lama diterapkan di Amerika Serikat dan melambangkan ikatan persabahatan antara kamu dan sahabatmu.

Ide untuk membuat Hari Persahabatan Internasional dicanangkan di Paraguay oleh Dr. Ramon Artemio Bracho saat ia sedang makan malam dengan teman-temannya. Pada acara makan malam ini, lahirlah World Friendship Crusade, sebuah yayasan yang mengedepankan persahabatan dan persekutuan di antara semua orang dan tidak berdasarkan ras, warna kulit atau agama. Sejak itu, Hari Persahabatan telah dirayakan di Paraguay setiap 30 Juli.

World Friendship Crusade pun selama bertahun-tahun terus menyampaikan kepada United Nations untuk membuat Hari Persahabatan menjadi hari yang resmi. United Nations pada tahun 2011 pun setuju untuk menetapkan 30 Juli sebagai International Day of Friendship (Hari Persahabatan Internasional).

PBB mendorong pemerintah, kelompok masyarakat, dan organisasi lain untuk mengoordinasikan kegiatan dan acara yang merayakan hari persahabatan. Banyak acara yang dikoordinasikan yang berfokus pada perdamaian, menjembatani pemahaman dan mufakat serta menemukan kenyamanan pada mereka rumah.
LihatTutupKomentar
Cancel